Hidup Sehat adalah pilihan

Kondisi kita sekarang adalah hasil dari pilihan kita sebelumnya.

Senin, 11 Mei 2009

Apa itu Flaxseed?


Flaxseed adalah sejenis sereal yang diperoleh dari biji bunga Flax (Linum Usitatissinum) yang terdapat di Amerika dan Kanada. National Cancer Institute di Amerika mengatakan bahwa Flaxseed bukan hanya makanan saja, tetapi seperti makanan yang diramu khusus berkhasiat seperti obat karena berkemampuan memerangi perkembangan sel-sel kanker. Secara umum biji bunga Flax ada 2 warna, yaitu berwarna coklat dan emas. Perbedaan warna biji bunga ditentukan oleh jumlah pigmen yang terkandung di dalam kulit biji tersebut tetapi kandungan nutrisinya tidak berbeda. Flaxseed mempunyai khasiat khusus untuk penyembuhan beberapa gangguan fisik, tanpa efek samping. Flaxseed sangat kaya akan asam lemak Omega-3, serat dan lignan (zat anti kanker). Selain itu Flaxseed juga mengandung vitamin-vitamin, protein serta mineral-mineral organik lainnya yang dibutuhkan setiap hari oleh tubuh kita. Oleh sebab itu Flaxseed menjadi salah satu makanan kesehatan yang sangat populer dfi Amerika serta Kanada dan dianggap sebagai salah satu makanan alami terbaik di masa kini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar